Wednesday, 4 November 2015

Chip MediaTek 10 Core Helio X22, X30


Mediatek, Pembuat chip terkenal di dunia mobile dan gadget dari Taiwan sedang menyiapkan chipset terbarunya bernama Helio X22 dan X30 yang menyusul Helio X20 di mana X20 adalah prosesor mobile pertama dengan 10 core CPU. Tapi MediaTek sudah menyiapkan prosesor generasi berikutnya yang masih menggunakan 10 core tapi tentu dengan performa lebih dahsyat.







MediaTek Helio X22
Helio X22 nantinya adalah versi lebih cepat dari chip X20 sedangkan X30 menawarkan arsitektur lebih baru yang menawarkan performa lebih baik.
Sebagaimana Exynos, Helio X memiliki sejumlah core CPU yang lebih cepat dikombinasikan dengan core yang lebih lambat namun lebih hemat daya untuk menawarkan performa saat dibutuhkan namun bisa menghemat daya saat pengguna tidak memerlukan pemrosesan komputasi berat.
Tapi Helio terbaru ini menawarkan kombinasi 3 atau empat core CPU, bukannya dua saja yang umum di pasaran.
Berikut ini pengaturan kecepatan CPU pada Helio X30:
4 ARM Cortex-A72 cores berkecepatan 2.5 GHz
2 ARM Cortex-A72 cores berkecepatan 2 GHz
2 ARM Cortex-A53 cores berkecepatan 1.5 GHz
2 ARM Cortex-A53 cores berkecepatan 1 GHz
Chip ini akan menggunakan GPU ARM Mali-T880 yang mendukung RAM 4GB serta storage eMMC 5.1
Untuk pengaturan CPU Helio X20:
2 ARM Cortex-A72 cores berkecepatan 2.5 GHz
4 ARM Cortex-A53 cores berkecepatan 2 GHz
4 ARM Cortex-A53 cores berkecepatan 1.4 GHz
Helio X20 menggunakan GPU ARM Mali-T800 yang mendukung 4G LTE, 802.11ac WiFi serta ARM Cortex-M4 co-processor untuk fitur always-on speech recognition.
Sayangnya info tentang pengaturan kecepatan kombinasi CPU untuk Helio X22 tidak kami dapati, tapi kemungkinan besar menggunakan pengaturan group CPU yang kurang lebih sama dengan X20 tapi tentu dengan kecepatan clock lebih tinggi pada beberapa core CPUnya.
Dan sepertinya kita perlu menunggu paling cepat sampai awal tahun 2016 untuk membeli perangkat dengan Helio X22 maupun X30, tapi MediaTek kabarnya sudah akan meluncurkan Helio X20 pada akhir tahun ini.

0 comments: